Untuk bank data Pelanta bisa dilihat di www.data-pelanta.blogspot.com. Data tersebut akan terus diperbaharui

Senin, 29 April 2013

Demokrasi Politik, Demokrasi Ekonomi

Ansorullah, S.H., M.H.
Oleh: Ansorullah, S.H., M.H.*      
Pada tahun 2014, akan dilaksanakan Pemilu Legislatif di Indonesia. Ini sebagai salah satu implementasi dari prinsip kedaulatan rakyat yang kita anut. Saat ini Pemilu telah memasuki tahapan pendaftaran di KPU (Pusat dan Daerah). Pertanyaannya, apakah tujuan kita hanya sebatas melaksanakan demokrasi politik saja atau masih ada kewajiban lanjutan?  Yakni mewujudkan terlaksananya demokrasi ekonomi, sebagai konsekwensi dianutnya prinsip negara hukum kesejahteraan.

Minggu, 28 April 2013

Trend Radikalisme Mahasiswa, Perlukah!

Dr. Elita Rahmi, S.H., M.H.
Oleh: Dr. Elita  Rahmi, S.H., M.H.*
Dialog Radikalisme bersama mahasiswa yang diselengggarakan Pusat Studi HAM Fak. Hukum Unja dan Forum Diskusi Jambi (FDJ)-28/4. Menarik. Thema seksi tersebut meraub sukses luar biasa, karena mahasiswa (Abdurrahman Sayuti) juga menjadi nara sumber. Suara mahasiswa menemukan tiga klasifikasi   mahasiswa, yakni. Mahasiswa Kupu-kupu (kuliah-pulang-kuliah pulang) Mahasiswa Kura-Kura (Kuliah-Rapat- kuliah rapat). Mahasiwa Kucing (Kuliah nangkring di Kantin).

Sabtu, 27 April 2013

Notulensi dan Keputusan Rapat Pelanta

Logo Pelanta
Jambi Ekspres, 26 April 2013
Pertemuan dipimpin langsung oleh ketua Pelanta Bapak Drs, H. Navarin Karim, M.Si. dan juga dihadiri oleh Pimpinan Redaksi Bapak Moh. Haramen. Pertemuan ini telah menghasilkan beberapa kesepakatan sebagai berikut:

Lelang Bangku Pendidikan Perguruan Tinggi Negeri (PTN)

Jasril Josan

Oleh : Jasril Josan*
Pendidikan adalah faktor yang utama untuk meningkatkan perkembangan suatu negara. Dengan pendidikan diharapkan agar bisa menyiapkan sumber daya manusia yang nantinya akan meneruskan dan memajukan suatu negara. Perkembangan zaman selalu memunculkan persoalan-persoalan baru yang tidak pernah terpikirkan sebelumnya. Pembentukan atau penciptaan sumber daya manusia yang bermutu tergantung pada sistem dan penerapan pendidikan.

Jumat, 26 April 2013

Pemerintah Vs Penimbun BBM

Noprizal, S.H.I.

Oleh: Noprizal, S.H.I.*
Kenaikan Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) untuk pengguna mobil pribadi digadang-gadangkan dimulai pada 05 Mei 2013 mendatang. Hal itu tentunya sudah diketahui oleh semua warga Indonesia, tak terkecuali para penimbun BBM yang selama ini mengeruk keuntungan setiap hari dari BBM tersebut. Kenaikan yang akan diberlakukan kali ini hanyalah untuk mobil pribadi, tidak berlaku untuk angkutan umum dan sepeda motor. Kenaikan seperti ini tentunya akan menjadi tugas baru bagi pemerintah agar tidak terjadi penyimpangan BBM yang seharusnya mudah didapat dan terjangkau oleh kalangan masyarakat hingga ke lapis bawah.

Kamis, 25 April 2013

Perempuan Dalam Pusaran Korupsi

Nisaul Fadillah, M.Si.

Oleh: Nisaul Fadillah, M.Si.*
Jika membaca surat kabar, hampir setiap hari kita disodori oleh berita-berita seputar korupsi. Hal ini tidak saja dilakukan oleh pejabat di tingkat pusat tetapi juga  telah merambah di tingkat daerah. Mulai kelas kakap hingga kelas teri. Anehnya kasus korupsi acapkali menyertakan serentetan kasus pelik tentang adanya keterlibatan ‘perempuan simpanan’ di balik fantastiknya nilai nominal sebuah kasus korupsi. Sekadar mengingatkan, kasus Irjen Djoko Soesilo, tersangka pada silmulator SIM, adalah tersangka korupsi dengan beberapa istri.

Nikmat Membawa Sengsara


Drs. H. Navarin Karim, M.Si.
Oleh: Drs. H. Navarin Karim, M.Si.*
Bapak Susilo Bambang Yudhoyono (Presiden Republik Indonesia) ketika diwawancarai di TVRI Jambi tanggal 22 April 2003  mengatakan kita mestinya bangga dengan capaian pertumbuhan ekonomi saat ini. Lantas host menimpali tapi pak pertumbuhan tidak diikuti dengan pemerataan, yang dimaksud tidak harus masyarakat kaya semua.

Temu Penulis Jambi

Kami informasikan kepada seluruh penulis Jambi untuk hadir pada:
hari/tanggal: Jumat, 26 April 2013
Jam           : 8.30 WIB
tempat       : Graha Pena Jambi Ekspres
agenda    : Membahas tentang kelengkapan pengurus organisasi, penerbitan buku, persiapan launching Pelanta, dan agenda lainnya.

Demikian informasi ini kami sampaikan, terima kasih atas perhatian. Salam.

Rabu, 24 April 2013

134 Tahun Kartini, Sang Inspirator!


Dr. Elita Rahmi, S.H., M.H.
Oleh: Dr. Elita Rahmi, S.H., M.H.*

134 Tahun Kartini (21 April 1879- 21 April 2013). Anak dari keluarga polygami (anak tertua istri pertama bupati Jepara) meninggal 17 September 1904, pada usia 25 Tahun saat melahirkan anak pertamanya. Saat itu tentu belum ada hak atas reproduksi sehat ? Apakah cita-cita Kartini telah terwujud?. Perjalanan masih panjang, konon  kuato 30 persen perempuan yang dipersyaratkan kepada partai politik, masih menjadi dilema. Bahkan terkesan masih memberatkan proses pemilu bagi banyak partai politik?

Selamatkan Budaya, Selamatkan Bangsa

Dra. Irina Safitri

Oleh: Dra. Irina Safitri*
Taufiq Ismail suatu ketika berujar "Kelambanan kolektif kita terhadap budaya akan diterjang tanpa ampun oleh kencang lajunya peradaban milenium yang akan datang ketika batas-batas geografis dan berbagai sekat peraturan sudah diangkat orang. Kita yang terkenal lambat, lamban, terdesak dan kemudian tergeletak di pinggir jalan raya peradaban dunia".

Perempuan dan Kebebasan

H. Hermanto Harun, Lc., M.H.I., Ph.D.

(Refleksi Hari RA Kartini)

H. Hermanto Harun, Lc., M.H.I., Ph.D.*
Perempuan, suatu makhluk yang cukup banyak mendapat porsi bahasan dan pengkajian, baik dalam perspektif agama maupun sosial. Diskursus tentang entitas perempuan dalam dinamika zaman senantiasa menjadi headline di ruang publik. Seakan keberadaan perempuan di jagad ini menjadi sebuah misteri yang selalu menarik perhatian, sehingga perbincangan tentang perempuan seperti derasan air mengalir yang tak kunjung sampai muara.

Selasa, 23 April 2013

Kinerja Berbasis Kompetensi Vs Absensi

Indria Mayesti, S.E., M.E.

Oleh: Indria Mayesti, S.E., M.E.*
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan) pernah mengatakan dari 4,7 juta Pegawai Negeri Sipil (PNS), sebanyak 95% PNS tidak kompeten. Dan hanya 5% memiliki kompetensi dalam pekerjaannya. Pernyataan Menpan ini mendapatkan tanggapan beragam. 

Jumat, 19 April 2013

UN, Pemerintah Tak Lulus

Sayuti Hamsi

Oleh: Sayuti Hamsi*
Perhelatan Ujian Nasional (UN) SMA, MA, SMK, dan SMALB yang baru berakhir 18 April 2013, kembali mencederai wajah pendidikan Indonesia, ketika 11 provinsi gagal ujian tepat waktu dengan alasan teknis, andai tertunda dengan alasan gempa atau sejenisnya mungkin masih diterima publik, tapi kali ini terkait dengan human error yang menggambarkan betapa lemahnya manajemen UN.

Jadikan Fenomena UN Nyaman


Oleh: Miyanto*
Mari kita menalar kata “UjianNasional” agar kata tersebut menjadi elegan diucapan dan di dengar serta tidakterjebak dengan eforia “diuji”. Karena memang kata tersebut mengandung dua variable ”bias dan tidakbisa” lalu muncul adjust lulus atau tidak lulus, tentu hal ini akan menjadi momok yang menakutkan bagi sebagian peserta didik. Tidak heran momen ini menjadi suasana khusus seperti perjuangan hidup dan mati.

Kamis, 18 April 2013

Lelang Jabatan Vs Tim Sukses

Riswan

Oleh: Riswan*
Pasangan Gubernur Jakarta Joko Widodo (Jokowi) dan Basuki Tjahaya Purnama (Ahok) mulai dari pencalonannya sampai terpilih menjadi Gubernur DKI tak henti-hentinya melakukan sensasi di masyarakat, baju kotak-kotak, Kartu Jakarta Pintar, blusukan, dll, sensasi yang lebih terkini adalah lelang jabatan lurah dan camat yang pendaftarannya telah dilakukan secara online pada tanggal 8 April 2013 yang lalu, dapat diikuti oleh semua PNS yang berada di lingkungan Pemprov DKI.

Rabu, 17 April 2013

Twitter sang Presiden

Mhd. Zaki, S.Sos., M.H.
Oleh: Mhd. Zaki, S.Sos., M.H.*
Akhirnya sang presiden memiliki akun twitter. Sebelumnya rencana launching akun twitter sang presiden akan bersamaan dengan rencana reshuffle Kabinet Indonesia Bersatu Jilid II ramai menghiasi berita di media masa beberapa hari yang lalu. Hal ini tentu saja menarik untuk dicermati sekaligus dikomentari. Apa lagi akun yang telah di-launcing bukan sembarangan, ini adalah akun milik sang presiden.

Selasa, 16 April 2013

Golput dan Janji Politik

Bahren Nurdin, S.S., M.A.

Oleh:  Bahren Nurdin, SS., M.A.*
SAAT  ini berbagai sumber pemberitaan dan diskusi sibuk menyoroti tren golput alias golongan putih yang semakin ‘menggila’. Terkini kita melihat kasus Pemilukada Gubernur Sumatera Utara (Sumut) yang mencengangkan  karena Golput mencapi lebih dari 60 persen. Artinya masayarakat Sumut hanya 30an persen yang menggunakan hak suaranya. Hal ini sampai-sampai menyita perhatian menteri dalam negeri (Mendagri) Gamawan Fauzi.

Pemenuhan Regulative Demand

Drs. H. Navarin Karim, M.Si.
(Tinjauan Kemampuan Sistem Politik Indonesia)              
Oleh : Drs. H. Navarin Karim, M.Si.*
DENGAN mengetahui kemampuan sistem, kita dapat memahami baik tidaknya atau stabil tidaknya sistem politik. Salah satu aspek yang dapat memahami  kemampuan sistem politik  adalah aspek  kemampuan pengaturan perilaku individu dan masyarakat (Regulative capability), selain aspek lainnya yaitu extractive capability, distributive capability, symbolic capability, responsive capab  dan domestic and international capability.

Senin, 15 April 2013

Audiensi Penulis Jambi dengan Pimred Jambi Ekspres

Suasana audiensi dengan Pimred Jambi Ekspres yang dilaksanakan pada Jumat, 12 April 2013 di lantai dua Graha Pena Jambi Ekspres. 
Pada kesempatan yang sama forum komunikasi penulis jambi ini resmi dengan nama PELANTA.

Memformat Ulang Ujian Nasional

Bahren Nurdin, S.S., M.A.
Oleh: Bahren Nurdin, S.S., M.A.*
UN merupakan ‘pengadilan’ hidup mati bagi siswa menentukan masa depan mereka untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi. Dari Sekolah Dasar (SD) ke Sekolah Menengah Pertama (SMP), dari SMP ke Sekolah Menengah Atas (SMA), dari SMA ke perguruan tinggi. Jika tidak lulus UN maka terhentilah langkah di salah satu tingkatan tersebut. Pertaruhan inilah kemudian yang menciptakan stress nasional tingkat tinggi bahkan ada siswa yang sampai bunuh diri. Alhasil UN telah menjadi momok yang menakutkan.

Forum Komunikasi Penulis Jambi Diberi Nama PELANTA

Bertempat di Graha Pena Jambi Ekspres Lantai 2 pada hari Jum'at 12/04 sekitar pukul 10.00 WIB telah dibentuk Forum komunikasi penulis Jambi dengan diberi nama PELANTA. Acara tersebut di hadiri Mohammad Haramen, Pimpinan Redaksi Jambi Ekspres dan Ahmad Asyhadi, Pimpinan Redaksi Media Online Jambiupdate.com.

Space 2

Space 2